
Semarang, IDEApers.com - Dalam bedah buku "Tuhan Maha Asyik" di audit dua kampus tiga UIN Walisongo, Senin (13/11/17) Sujiwo Tejo menjelaskan ayat Itaqullah yang artinya kita harus takut kepada Allah itu tidak tepat. Menurutnya, arti yang pas dengan pemahamannya adalah berkesadaran terhadap Tuhan.
"Aku enggak srek. Enggak tahu kenapa. Masa Tuhan menyuruh kita takut sama dia, enggak cocok sama aku tafsiran itu," jelasnya.
Sujiwo menganggap bahwa ayat Itaqullah tafsirannya bukan hanya taqwa, akan tetapi harus ingat dan sadar kepada tuhan sebagai pencipta makhluk.
"Kalau ada benda jatuh, ingat tuhan. Karena hukum juga mahluk," jelasnya.
Sujiwo menambahkan, orang jaman sekarang tidak mau sowan kepada dirinya sendiri sehingga lupa dan tidak punya kesadaraan akan penciptanya.
"Sowan ke kiyai, sowan ke pastur, tapi lupa buat sowan sama diri sendiri," jelasnya
[Rep. Zair/Red. Abdi]
KOMENTAR