Semarang, IDEApers.com - Pusat Pengembangan Bahasa (PPB) UIN Walisongo akan berlakukan pendaftaran Test of English as a Foreign Language (TOEFL) dan Ikhtibar Mi'yar al Kaffah fi Luggoh al Arabiyah (IMKA) secara online pada tanggal 9 Oktober 2017. Hal ini seperti yang dituliskan PPB di laman resminya PPB, ppb.walisongo.ac.id (27/09/17).
Dalam laman tersebut tertulis bahwa, pihak PPB untuk sementara menutup pendaftaran tes TOEFL dan IMKA hingga 9 Oktober 2017 dan akan dilaksanakan secara online.
Lebih lanjut dalam laman tersebut dituliskan, mahasiswa bisa mendaftar tes dengan beberapa tahapan. Tahap pertama, mereka harus masuk ke User ID UIN Walisongo, setelah itu mengisi formulir yang disediakan oleh PPB dan memilih tanggal pelaksanaan tes.
Sampai berita ini diterbitkan, staf PPB enggan memberikan komentar terkait hal ini. Sedang Kepala PPB, Saifullah, ketika dihubungi via WhatsApp mengatakan, ia akan memberikan tanggapannya pada Jumat (06/10/17) mendatang. [Rep. Abdi/Red. Alan]
KOMENTAR