![]() |
Kru magang IDEA Isi Liburan dengan Belajar Reportase |
Salah satu kru magang yang mengikuti kegiatan, Azah Zamrud, mengaku bahwa dirinya senang dengan pembelajaran yang diadakan oleh pengurus IDEA.
“Senang sih dengan adanya pembelajaran ini, toh ini juga buat bekal biar saya lebih paham tentang bagaimana cara menulis berita yang baik,” ujar mahasiswa Jurusan Tafsir dan Hadis itu.
Senada dengan Azah, Nailul juga merasa bahwa dengan adanya acara ini, dapat menambah pengetahuan dan wawasan. “Ini salah satu momen yang harus saya manfaatkan. Selain menambah wawasan, saya juga ingin mengasah kemampuan," tutur Nailul ketika ditemui di gazebo FUHum.
Ia turut mengatakan bahwa dengan acara ini, ia dapat mengisi waktu liburannya dengan hal yang bermanfaat. “Daripada waktu saya sia-sia untuk lontang-lantung di kos, lebih bermanfaat kalau saya ikut pembelajaran ini,” ungkap mahasiswa asal Kudus ini.
Lebih lanjut Pimpinan Umum LPM IDEA, Fatihatul Ulfa, menerangkan sebenarnya acara pelatihan ini tak hanya belajar reportase, melainkan setiap kru yang ada turut belajar menulis artikel serta resensi buku dan film.
“Di sisa liburan ini, kami (pengurus) ingin memberikan pembelajaran tentang kemampuan menulis, baik itu reportase, artikel, serta resensi film dan buku,” ungkapnya.
Ulfa mengharapkan agar semua kru Idea bisa ikut belajar bersama. "Di sini kita berproses bersama, semoga semuanya bisa ikut,” tambahnya. (Rep. Ali-Isqi-Nizar/Red. Rozikan)
KOMENTAR